Gedung Di Indonesia Tertinggi

Gedung Di Indonesia Tertinggi - Indonesia berhasil masuk ke peringkat keempat dunia soal urusan membangun gedung tertinggi di dunia. Seperti Negara-negara lainnya, Indonesia juga memiliki gedung-gedung pencakar langit yang tinggi. Pengen tahu kan gedung-gedung mana aja yang mencakar langit Indonesia?

The Signature Tower akan menjadi pencakar langit tertinggi di Indonesia, juga Asia. Diprediksi gedung ini akan rampung pada 2020. Namun Untuk saat ini manakah gedung paling tinggi di indonesia? Berikut adalah daftar gedung tertinggi yang ada di indonesia.

1. Sinarmas MSIG Tower (245 Meter)

Gedung yang baru berusia dua tahun ini terbilang cukup unik. Dengan landasan konsep yang ramah lingkungan, Sinarmas MSIG Tower ini memanfaatkan penggunaan Double Glass System yang berfungsi mengurangi suhu panas di dalam gedung. Alhasil, penggunaan mesin pendingin ruangan pun dapat berkurang sehingga hemat listrik.

2. Raffles Hotel (253,3 Meter)

Hotel bintang lima ini diklaim sebagai hotel tertinggi di Indonesia. Dengan total lantai mencapai 52 lantai, hotel ini menyediakan 200 kamar yang pasti dengan pelayanan yang juga eksklusif. Bisa tebak lokasinya ada dimana? Di mana lagi kalau bukan di Jakarta.

Video Pilihan 


3. Sahid Sudirman Center (258 Meter)

Sesuai dengan namanya, gedung ini terletak di Jalan Jendral Sudirman, Jakarta. Butuh waktu mencapai tiga tahun lho untuk merampungkan pembangunan bangunan kantor berjumlah lantai sebanyak 59 ini.

4. Wisma BNI 46 (261,9 Meter)

Bagi kamu yang tinggal di Jakarta atau sering mengunjungi kota ini pasti sudah familiar dengan bangunan berkubah unik ini. Bisa dibilang, gedung ini merupakan salah satu landmark yang ikonik karena sudah berdiri tegak selama dua dekade! Dalam kurun waktu tersebut juga gedung ini mampu bertahan di posisi pertama sebagai gedung paling tinggi di Indonesia, hingga akhirnya baru-baru ini predikat tersebut berhasil direbut oleh Gama Tower.

5. Gama Tower (288,6 Meter)

Ini dia bangunan yang sukses menyandang gelar pencakar langit tertinggi di Indonesia. Gedung ini juga dikenal dengan nama Cemindo Tower dan baru saja resmi selesai dibangun di tahun 2016 ini setelah melalui proses pengerjaan selama 5 tahun. Gama Tower berlokasi di Jalan HR. Rasuna Said, Jakarta. Gedung ini memiliki jumlah lantai sebanyak 63, dan akan mencakup perkantoran, hotel dan restoran mewah. Gama Tower juga menduduki peringkat ke 64 untuk gedung tertinggi se-Asia dan peringkat ke 126 sedunia!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar